Kabar membanggakan datang dari salah satu mahasiswa sistem informasi angkatan 2020 (SIFORSβ20) yang berpartisipasi dalam Ajang Kreativitas Ilmiah Mahasiswa (Aklamasi) yang diselenggarakan oleh UKM penalaran dan Karya Ilmiah Mahasiswa (PKIM) Universitas Pendidikan Ganesha. Tim Undiksha yang di ketuai oleh I Gede Artha Wibawa dari prodi Sistem Informasi dengan anggota tim Dyajeng Ayu Permata Sari dari Prodi Pendidikan Bahasa Bahasa dan Sastra Indonesia berhasil menyabet juara pertama dari tim-tim dari berbagai Perguruan Tinggi di seluruh Indonesia. Ajang Kreativitas Ilmiah Mahasiswa (Aklamasi) pada cabang LKTI mengusung tema βPeran Mahasiswa dalam Mewujudkan Indonesia Emas Melalui Revitalisasi Potensi Lokal di Masa Pandemi Covid-19β. Lomba ini terdiri beberapa tahap, diantaranya tahap seleksi abstrak, seleksi 8 besar fullpaper terbaik, serta tahap instatik menggunakan video dan sesi tanya jawab bersama dewan juri. Akhirnya Tim I Gede Artha Wibawa mendapatkan juara pertama dari kompetisi ini. Sekali lagi selamat kepada Tim Undiksha, Semoga kedepan bisa mengukir prestasi yang semakin membanggakan dan mampu mengharumkan nama prodi Sistem Informasi khususnya dan Undiksha pada umumnya. SIFORSβ¦.. Unggulβ¦ Unggulβ¦ Unggulβ¦