Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan komponen penting dalam dunia industri, sehingga semua perguruan tinggi berkomitmen demi meningkatkan kualitas pelayanan terhadap mahasiswa/i melalui berbagai program. Salah satu program yang disediakan oleh Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) melalui kerja sama dengan Forum Human Capital Indonesia (FHCI) yaitu Program Mahasiswa Magang Bersertifikat (PMMB). PMMB merupakan program yang bertujuan untuk memberikan pengayaan wawasan dan keterampilan mahasiswa/i untuk mempersiapkan dan menciptakan SDM Indonesia Unggul terutama dalam menghadapi persaingan global melalui link and match up kurikulum industri dan Perguruan Tinggi.
Kali ini, berdasarkan hasil seleksi link and match up data ketersediaan mahasiswa/i dari UNDIKSHA dengan data kebutuhan dari BUMN yang telah dilaksanakan pada tanggal 15 Februari 2021 sampai tanggal 24 Februari 2021, SIFORS mengucapkan selamat kepada mahasiswa prodi sistem informasi atas nama Fachradina Yuniar yang telah berhasil lolos dalam proses seleksi PMMB Batch1 2021. Fachradina Yuniar telah terpilih mengikuti PMMB di PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) yang berlokasi di Banyuwangi - Jawa Timur, ia ditempatkan pada unit kerja Pelindo III Regional Jawa Timur, Cabang Pelabuhan Tanjung Wangi. Mahasiswa ini akan melaksanakan program magangnya selama enam bulan dengan mengerjakan berbagai projek yang diberikan oleh pihak industri. Apabila dinyatakan selesai mengikuti pemagangan setelah menyelesaikan pekerjaan dengan waktu yang telah ditentukan, maka mahasiswa akan diakui oleh pihak industri dengan mengeluarkan sertifikat industri. Sertifikat yang didapatkan akan sangat membantu mahasiswa pada saat melamar pekerjaan di BUMN, karena melalui sertifikat tersebut telah menjadi nilai tambahan sehingga memperbesar kemungkinan akan diterima di BUMN.
Semoga mahasiswa yang telah berhasil lolos dalam seleksi PMMB Batch 1 2021 ini mendapatkan berbagai manfaat melalui pengalaman magang serta memberikan kontribusi yang besar kepada pihak industri nantinya. SIFORS...Unggul...Unggul...Unggul