Tak henti hentinya SIFORS datang membawa kabar prestasi. Kali ini datang dari SIFORS'22 atas nama Gusti Putu Yastika Putra. Ia berhasil meraih Juara 2 dalam ajang Lomba Karya Tulis Gebrak 2022, bersama Tim nya yaitu Putu Satya Dadi Saputra (Akuntansi), Ni Luh Puspa Pratiwi (PGSD), dan I.G.Komang Aghd Angga P. W (PGSD).
Ajang ini diselenggarakan oleh Universitas Udayana, mengusung tema "Implementasi Peran Mahasiswa Melalui Karya Ilmiah Guna Memajukan Kualitas Pendidikan Indonesia". Kompetensi ini dilaksanakan hybrid, yang mana tahap pertama pengumpulan full paper dan penilaian dari 14 September - 8 Oktober 2022. Lalu tgl 15 Oktober 2022 dilanjutkan dengan tahap final persentasi sekaligus tanya jawab secara lurung di Fakultas Ilmu Budaya, Universitas Udayana.
Tim Yastika tersebut mengangkat keberagaman Budaya Bali yang dimanfaatkan sebagai media pembelajaran berbasis teknologi. Keberhasilan mereka tak luput dari bimbingan Bapak Drs. I Made Suarjana, M.Pd. selaku pembimbing.
Selamat Yastika dan tim semogaa kedepannya bisa terus mengukir prestasi yang membanggakan nama prodi Sistem Informasi khususnya dan Undiksha pada umumnya.
SIFORS... Unggul... Unggul... Unggul